II “Mewujudkan Desa Buntalan Menjadi Desa Mandiri Pangan Dan Desa Wisata Dengan Berbasis Pada Ekonomi Kerakyatan.”II II Visi Pemerintah Desa Buntalan II  

KAMPUNG TANGGUH SEMERU DESA BUNTALAN KECAMATAN TEMAYANG

Administrator | 30 Juni 2020 20:47:45 | Berita Desa | 807 Kali

Buntalan - Kampung Tangguh Semeru tak sekedar slogan. Program ini upaya nyata untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19. Program ini diharapkan, dapat menekan laju penyebarannya.

Prinsip utama dari Kampung Tangguh Semeru adalah semangat, serentak, sukarela dengan memperhatikan nilai-nilai gotong-royong, saling tolong-menolong, sebagai individu harus mampu mendisiplinkan diri dan keluarga  untuk mematuhi protokol kesehatan dan arahan dari pemerintah untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19.

Dalam rangka memutus mata rantai penyebaran Covid-19 masyarakat harus disiplin untuk rajin cuci tangan, menerapkan physical distancing, menggunakan masker, dan mematuhi untuk tidak aktivitas diluar rumah bila tidak dalam keadaan mendesak.

Kampung tangguh merupakan program dari pimpinan (Kapolda Jatim) sebagai sarana untuk mengidentifikasi dan memecahkan masalah yang ada di desa.

Kepala Desa Buntalan mengapresiasi dan mengucapkan terima kasih kepada pihak-pihak yang membantu pelaksanaan Kampung Tangguh ini.

 “Kampung tangguh tidak hanya slogan, namun harus dilaksanakan secara terus menerus, sehingga permasalahan di desa bisa diidentifikasi dan terpecahkan, terutama penyebaran covid-19 bisa dihentikan.

Kepala Desa mengajak semua lapisan masyarakat untuk bersama-sama mensukseskan program Kapolda Jatim yaitu Kampung Tangguh Semeru (sehat, aman, tertib dan rukun) ini. Diharapkan ini dapat mewujudkan masyarakat yang mempunyai kemampuan, kemandirian, dan ketangguhan dalam menghadapi dan menyelesaikan permasalahan di desa masing-masing.

Silakan tulis komentar dalam formulir berikut ini (Gunakan bahasa yang santun)

Formulir Komentar (Komentar baru terbit setelah disetujui Admin)

Nama
No. HP
Alamat e-mail
Komentar
  CAPTCHA Image [ Ganti gambar ]
  Isikan kode di gambar
 

Peta Desa

Aparatur Desa

Layanan Mandiri


Silakan datang atau hubungi operator desa untuk mendapatkan kode PIN anda.

Masukan NIK dan PIN

Sinergi Program

e-billing pajak
Layanan Surat Online

Agenda

Belum ada agenda

Info Media Sosial

Statistik Pengunjung

Hari ini
Kemarin
Jumlah pengunjung